Polda Jabar–Perhutani Perkuat Sinergi Jaga Hutan dan Ketahanan Pangan

0
14
Polda Jabar–Perhutani Perkuat Sinergi Jaga Hutan dan Ketahanan Pangan

KitaBogor – Kepolisian Daerah Jawa Barat (Polda Jabar) memperkuat kolaborasi dengan Perum Perhutani dalam upaya pelestarian hutan, penegakan hukum kehutanan, serta dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional. Sinergi ini ditegaskan dalam audiensi resmi yang digelar di Mapolda Jawa Barat, Kamis (15/1/2026).

Audiensi berlangsung di Ruang Courtesy Call Kapolda Jabar dan dihadiri Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Dr. Rudi Setiawan bersama jajaran pejabat utama Polda Jabar, antara lain Kabid Humas, Karo SDM, Kabid Propam, Dir Intelkam, serta perwakilan manajemen Perhutani.

Dalam pertemuan tersebut, Perhutani menyampaikan permohonan dukungan Polda Jabar terhadap program rehabilitasi dan renovasi kawasan hutan. Program ini bertujuan menjaga kelestarian lingkungan, mencegah kerusakan hutan, serta mendukung kegiatan penanaman pohon secara berkelanjutan.

Perhutani juga mengapresiasi langkah tegas Polda Jabar dalam menindak praktik pembalakan liar. Pada 2024, salah satu pelaku perusakan hutan ilegal berhasil diproses hukum dan dijatuhi hukuman penjara selama lima tahun. Yang dinilai memberikan efek jera bagi pelaku kejahatan kehutanan.

Selain aspek penegakan hukum, Perhutani memaparkan rencana program penanaman kopi di wilayah Malangbong. Yang akan ditindaklanjuti melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU). Program ini diharapkan mampu menjaga kelestarian hutan sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan lahan yang produktif.

Kapolda Jabar Irjen Pol. Dr. Rudi Setiawan menegaskan pentingnya komunikasi dan koordinasi sejak tahap perencanaan kebijakan pengelolaan hutan. Menurutnya, sinergi yang kuat diperlukan untuk mencegah potensi persoalan hukum maupun dampak sosial di masyarakat.

Polda Jabar juga menyatakan dukungan terhadap program ketahanan pangan, termasuk pemanfaatan lahan untuk penanaman jagung secara terencana, dengan tetap memperhatikan aspek sosial dan keberlanjutan lingkungan.

Previous articleKepengurusan Baru KSMI Sah Secara Hukum, Targetkan Prestasi Sepakbola Mini Asia
Next articlePernikahan Berlatar Pegunungan? Grand Aston Puncak Hadirkan Promo Eksklusif